Perempat Final Liga Champions 2012
Perempat Final Liga Champions 2012 - Laga perempat final akan berlangsung dengan sistem kandang dan tandang. Pengundian ini sekaligus menentukan bagan untuk fase semifinal nanti. Leg pertama akan berlangsung pada 27 dan 28 Maret, sedangkan leg kedua akan berlangsung pada 3 dan 4 April.
Empat pemenang dari fase ini akan mengetahui lawan yang mereka hadapi pada babak semifinal berdasarkan bagan yang telah ditentukan pada pengundian hari ini. Semifinal akan berlangsung dua pekan setelah perempat final. Leg pertama akan berlangsung pada 17 dan 18 April. Sedangkan, leg kedua akan berlangsung pada 24 dan 25 April.
Untuk pengundian perempatfinal liga Champions 2012 ini, pengundian fase perempat final dan semifinal Liga Champions serta Liga Europa akan digelar di Kantor Pusat UEFA di Nyon, Swiss, Jumat (16/3) pekan depan. Seperti dilansir laman resmi UEFA pada Rabu (7/3), pengundian Liga Champions akan berlangsung pada pukul 11.45 waktu setempat.
Pengundian akan dipimpin oleh Sekretaris Jenderal UEFA, Gianni Infantino, bersama Paul Breitner yang merupakan duta untuk partai final Liga Champions yang akan digelar di Muenchen. Sedangkan, pengundian untuk Liga Europa akan berlangsung pada pukul 13.00 waktu setempat. Pengundian akan dipimpin oleh Infantino dan Miodrag Belodedici (duta final Liga Europa di Bucharest)
Delapan pemenang dari babak 16 besar Liga Champions akan diundi tanpa penerapan sistem unggulan. Selain itu, klub dari negara yang sama dapat bertemu satu sama lain.
Delapan pemenang dari babak 16 besar Liga Champions akan diundi tanpa penerapan sistem unggulan. Selain itu, klub dari negara yang sama dapat bertemu satu sama lain.
Tahapan terakhir pengundian akan menentukan tim manakah yang akan bertindak selaku 'tuan rumah' pada babak final di Fussball Arena, Muenchen, 19 Mei mendatang.